Categories Budaya

Berkilau di Usia 6 Tahun, Aisyah Zahira Putri Ismail Sabet Gelar Miss Toddler Grand Runway Indonesia 2025

IAWNews.com – Dunia modeling anak-anak Indonesia kembali diramaikan oleh sosok muda berbakat. Aisyah Zahira Putri Ismail, gadis cilik berusia enam tahun, sukses mengukir prestasi dengan menyabet gelar Winner Miss Toddler Grand Runway Indonesia 2025. Gelar ini diraihnya dalam ajang Grand Runway Indonesia yang berlangsung pada 10–14 Juli 2025.

Meski usianya masih sangat belia, Aisyah Zahira Putri Ismail menunjukkan kematangan dan bakat luar biasa sejak hari pertama masa karantina. Dalam lima hari penuh kegiatan intensif, Aisyah tampil dominan dan konsisten, hingga dinobatkan sebagai peserta terbaik dalam sejumlah kategori bergengsi, seperti :

  • Catwalk terbaik (Best Catwalk)
  • Presentasi kostum terbaik (Best Costume Presentation)
  • Public speaking terbaik (Best Public Speaking)
  • Penampilan bakat terbaik (Best Talent Performance)
  • Sikap terbaik (Best Attitude)
  • Wajah fotogenik terbaik (Best Photogenic)

Prestasi ini tak diraih secara instan. Selama masa karantina, para finalis mengikuti pelatihan dan penilaian di berbagai bidang, mulai dari teknik peragaan busana, berbicara di depan publik, hingga pelatihan kepercayaan diri. Aisyah Zahira Putri Ismail tampil menonjol dengan semangat tinggi, disiplin, dan kepribadian yang memikat.

Dalam wawancara singkat, Aisyah Zahira Putri Ismail menyampaikan alasan mengikuti kompetisi ini. “Aku ingin menambah pengalaman dan mengasah kemampuan di bidang modeling dan public speaking”, tuturnya dengan percaya diri.

Tak hanya sekadar mengejar piala, Aisyah Zahira Putri Ismail juga ingin menginspirasi teman-teman seusianya untuk berani bermimpi.

“Jangan takut untuk bermimpi besar”, pesan Aisyah Zahira Putri Ismail sederhana tapi penuh makna.

Langkah Aisyah Zahira Putri Ismail tak akan berhenti di ajang ini. Dengan bekal prestasi dan kepercayaan diri yang kuat, ia kini bersiap melangkah ke panggung internasional pada 2026 mendatang

“Saya ingin terus menjadi role model anak Indonesia yang berprestasi”, tegas Aisyah Zahira Putri Ismail

Keberhasilan Aisyah Zahira Putri Ismail menjadi inspirasi bahwa usia bukan penghalang untuk berprestasi. Dengan dukungan dari keluarga dan lingkungan, anak-anak Indonesia punya potensi besar untuk berkembang dan bersinar di berbagai bidang sejak dini. Aisyah Zahira Putri Ismail kini bukan hanya seorang pemenang, tapi juga simbol harapan akan generasi muda yang penuh semangat dan keberanian bermimpi. (cahyo)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like